Prodi Teknik Komputer Jalani Asesmen Lapangan oleh LAM Infokom, Upaya UNU Jogja Tingkatkan Kualitas Pendidikan di Bidang STEM

Program Studi Teknik Komputer Fakultas Teknologi Informasi (FTI) UNU Jogja menjalani asesmen lapangan sebagai bagian proses reakreditasi pada 4-5 Juli 2025. Asesmen dilakukan oleh Lembaga Akreditasi Mandiri Informatika dan Komputer (LAM Infokom) melalui asesor Prof. Dr. Eri Prasetyo Wibowo, S.Si, MWSI dan Dr. Dede Kurniadi, S.Kom., M. Kom.
Jajaran pimpinan UNU Jogja dan FTI beserta para dosen Prodi Teknik Komputer menyambut hangat kehadiran asesor di Kampus UNU Jogja, Jumat (4/7). Pelaksana Harian (Plh) Rektor UNU Jogja Suhadi Cholil menyatakan UNU Jogja memiliki berbagai prodi yang relevan dengan kebutuhan industri saat ini, mulai prodi di bidang teknologi, sosial, hingga humaniora.
Baca juga : UNU Jogja dan Kanwil Kemenag DIY Jajaki Program “Aman Sekolah Berasrama” untuk Perlindungan Anak
“UNU Jogja hadir untuk mencetak profesional unggul diberbagai bidang strategis, baik di tingkat nasional maupun global, dengan mengedepankan nilai-nilai keaswajaan, kemajuan teknologi, kepedulian terhadap lingkungan, serta menempatkan inklusivitas dan keberlanjutan sebagai salah satu pilar utama dengan dukungan infrastruktur yang ramah disabilitas,” paparnya.

Suhadi juga menjelaskan, UNU Jogja disiapkan sebagai professional hub dan berfokus pada pengembangan bidang science, technic, engineering, and mathematics (STEM). Untuk itu, UNU Jogja mengembangkan berbagai program strategis, antara lain MBZ College for Future Studies bersama Uni Emirat Arab yang mengkaji bidang-bidang masa depan, juga Prodi Teknik Metalurgi bersama perusahaan GEM Tiongkok yang berfokus pada bidang urban mining.
“Dari program-program tersebut, kami berharap kampus ini semakin maju di bidang STEM. Asesmen ini juga bagian dari upaya yang kami andalkan karena kami perlu melahirkan sarjana-sarjana di bidang teknik komputer yang dapat mengisi kebutuhan pasar dan jemaah,” ujarnya.
Baca juga : UNU Jogja Gelar Ngobrol Santai “Coding di Era AI”, Kenalkan Cara Ngoding Otomatis untuk Awam
Adapun Asesor dari LAM Infokom, Prof. Eri Prasetyo Wibowo menyampaikan bahwa tujuan asesmen lapangan ini bagian dari upaya peningkatan budaya mutu perguruan tinggi. “Bidang pendidikan ini memerlukan asesmen supaya kampus yang bagus menjadi lebih bagus lagi, terutama dalam pengembangan sumber daya manusia (SDM) sebagai pengajarnya,” ujarnya.

Ia pun mengapresiasi perkembangan UNU Jogja beserta berbagai terobosan dan kolaborasi yang telah dilakukan. “Seperti kerja sama dengan Tiongkok, ini pas dengan pengembangan bidang teknologi karena perkembangan Tiongkok pesat sekali,” katanya.
Prof. Eri pun berharap asesmen lapangan Prodi Teknik Komputer berjalan dengan lancar. “Kampus UNU Jogja ini sudah seperti kampus-kampus di Eropa. Tapi suasana ke-NU-annya masih kental sekali. Apalagi hari ini hari Jumat, Jumat berkah, mudah-mudahan didapatkan hasil terbaik,” imbuhnya.
Baca juga : UNU Jogja Terima Kunjungan MA Mazroatul Ulum, Bangun Semangat Lanjut Studi
Dalam penyambutan ini hadir Wakil Rektor Abdul Ghoffar, Dekan FTI Moch. Syamsiro, jajaran dosen Prodi FTI, dan perwakilan sejumlah direktorat. Kegiatan akreditasi lapangan diisi kunjungan asesor ke ruang-ruang perkuliahan hingga laboratorium, dilanjutkan pembahasan sejumlah kriteria akreditasi. Agenda berlanjut di hari kedua, Sabtu (5/7), berupa wawancara dengan dosen dan mahasiswa, serta penyerahan berita acara asesmen lapangan disertai penyampaian saran pembinaan. [Arif]