Datangkan Gus Miftah, UNU Yogyakarta Gelar Peringatan Nuzulul Quran 1443 H

  • 21 April 2022
  • Fulan
  • Berita
Datangkan Gus Miftah, UNU Yogyakarta Gelar Peringatan Nuzulul Quran 1443 H


TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA – Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Yogyakarta menggelar peringatan Nuzulul Quran 1443 Hijriah di kampus UNU Yogyakarta di Lowanu, Kota Yogyakarta, Rabu (20/4/2022) malam.

Ajang ini berlangsung meriah sekaligus penuh hikmah oleh istighosah dan ceramah pengasuh Pondok Pesantren Ora Aji, Sleman, Miftah Maulana Habiburrahman atau yang populer dikenal sebagai Gus Miftah .

Rektor UNU Yogyakarta , Widya Priyahita Pudjibudojo menyatakan tradisi baik seperti istighosah atau doa bersama seperti di acara ini menjadi pembeda UNU Yogyakarta dengan kampus lain.

Widya menjelaskan, sejak berdiri pada 2017, UNU Yogyakarta memiliki tiga mandat, yakni mandat profesional, mandat sosial, dan mandat keilmuan.

“Untuk mandat profesional, UNU Yogyakarta ingin ikut mencetak SDM unggul yang saleh-salehah, sehingga dapat ikut terlibat dalam pembangunan nasional dan pembangunan jemaah,” kata Widya.

Adapun mandat sosial, menurut Widya, civitas akademika UNU Yogyakarta mesti turut menyelesaikan berbagai problem bangsa.

“Seperti kemiskinan, stunting, hingga masalah lingkungan, sehingga pengajaran di UNU Yogyakarta juga terlibat persoalan sosial,” kata rektor yang baru sebulan memimpin kampus NU ini.

Sementara, mandat keilmuan menuntut UNU Yogyakarta untuk terlibat dalam pengembangan ilmu pengetahuan.

Untuk mengemban mandat itu, Widya menyatakan UNU Yogyakarta telah menyiapkan sejumlah strategi, seperti perekrutan dosen dan mahasiswa baru, pengadaan beasiswa, hingga pembangunan gedung kampus baru.

“Intinya, UNU Yogyakarta ingin mencetak kader NU yang profesional. Bukan hanya kuat ilmu pengetahunnaya, tapi juga kuat agamanya dan saleh, sehingga nanti dapat berkontribusi besar di bidang dan posisi strategis,” tuturnya.

Dalam ceramahnya yang santai, Gus Miftah mengajak jemaah untuk bersahabat dengan orang-orang yang mengajak kebaikan dan bersedia dekat dengan kita di kala senang dan susah. 

“Jangan bersahabat dengan orang yang tak membuat kita giat dan trengginas, bersahabatlah dengan orang yang membuat kita dekat dengan Allah,” tuturnya.

Di hadapan para mahasiswa yang antusias mengikuti ceramah hingga tengah malam, Gus Miftah pun mengingat pengalamannya di masa muda.

Setengah berkelakar, ia menyebut perbedaan antara teman, pacar, dan sahabat.

“Teman itu seribu orang yang datang saat kita senang, pacar itu satu orang yang membuat kita melupakan seribu orang itu, sedangkan sahabat itu satu orang yang bertahan saat 1001 orang itu meninggalkan anda,” ujarnya disambut tawa dan tepuk tangan hadirin.

Ia menegaskan sahabat terbaik itu siapapun yang selalu menunjukkan kita pada kebaikan dan tak hanya dekat karena kepentingan. 

“Sahabat itu ibarat mata dan tangan. Saat mata menangis tangan mengusap dan saat tangan terluka mata menangis,” kata Gus Miftah.

Selain ceramah, peringatan Nuzulul Quran ini juga diisi istighosah, pembacaan ayat suci Alquran, dan penampilan musik Islami.

Acara ini bagian dari rangkaian Kegiatan Ramadan di Kampus UNU Yogya (Kamandanu) yang digelar sepanjang Ramadan 1443 ini. ( Tribunjogja.com )


Artikel ini telah tayang di TribunJogja.com dengan judul Datangkan Gus Miftah, UNU Yogyakarta Gelar Peringatan Nuzulul Quran 1443 H, https://jogja.tribunnews.com/2022/04/21/datangkan-gus-miftah-unu-yogyakarta-gelar-peringatan-nuzulul-quran-1443-h.
Penulis: Ardhike Indah | Editor: Gaya Lufityanti

Berita Terkait

Mahasiswa UNU Jogja Juarai Lomba Vokal Solo Tingkat Jateng & DIY
  • Editor UNU
  • 10 September 2024

Mahasiswa UNU Jogja Juarai Lomba Vokal Solo Tingkat Jateng & DIY

Dua mahasiswa UNU Jogja Hisba Cahyani dan Adinda Octa Romandhani berhasil meraih kejuaran...

Mantapkan Persiapan Sekolah Masa Depan, Akademisi UEA Ramai-ramai Sambangi UNU Jogja
  • Editor UNU
  • 08 September 2024

Mantapkan Persiapan Sekolah Masa Depan, Akademisi UEA Ramai-ramai Sambangi UNU Jogja

UNU Jogja menyelenggarakan workshop untuk pemantapan pendirian Mohamed Bin Zayed College for Future...

PT Ebliethos Buka Kantor di UNU Jogja, Sinergi Pengembangan Talenta dan Skema Beasiswa
  • Editor UNU
  • 05 September 2024

PT Ebliethos Buka Kantor di UNU Jogja, Sinergi Pengembangan Talenta dan Skema Beasiswa

Mahasiswa dan civitas academica UNU Jogja kini memiliki kesempatan belajar digital marketing dan...